LOMBA MEWARNAI DAN RANGKING 1 TK SE-KAB. BONE

Di antara kegiatan yang digemari oleh anak-anak adalah mewarnai. Aktivitas ini ternyata memiliki banyak manfaat yang banyak untuk tumbuh kembang anak. Dikutip dari haibunda.com, Psikolog Thalia R. Goldtein, Ph. D., dan Dr.Jeremy Sawyer, anak-anak mulai usia 1 tahun dan sepanjang masa kanak-kanak, menghabiskan waktu berjam-jam untuk mewarnai, mencoret-coret, dan menggambar semua jenis gambar yang realistis dan fantastis. "Gambar anak-anak sering kali mencolok secara visual, dan telah lama membuat para psikolog terpesona, melihat di dalamnya ada petunjuk tentang kepribadian, emosi, dan perkembangan mental," tulis Goldstein dan Sawyer, dikutip dari Psychology Today. Kedua psikolog ini juga meyakini, gambar adalah jendela anak-anak menuju kreativitas luar biasa dan kepekaan artistik yang berkembang. Menggambar juga bisa meningkatkan kesadaran spasial anak-anak, Bunda. Bahkan, bisa membantu anak-anak mengatur emosi selama masa stres. Dalam Rangka Launching SIT Insan Madani Bone Ikuti dan meriahkan Lombanya Mewarnai dan Ranking 1 antar TK Se-Kabupaten Bone. Waktu pelaksanaanya: Sabtu, 8 Januari 2022 Gedung PGRI Jln. Ahmad Yani 08.30-Selesai Dapatkan Hadiahnya Rp. 1.300.000+ Trofi+Vocher PMB Daftarkan ananda di sini